LANGSUNG CHAT WA
Paket Karimun jawa

Trip Karimunjawa

Kali ini kami akan membagi pengalaman kepada semua pembaca artikel ini tentang Trip ke Karimunjawa yang Asyik dan Mengesankan. Karimunjawa memang cocok sebagai tempat untuk melepas stres, apalagi bagi Anda petualang sejati, karena di tempat ini banyak sekali trip laut yang sangat menarik untuk dicoba. Berikut ini adalah beberapa kegiatan yang bisa anda lakukan ketika berada di karimunjawa.

Pantai di Karimunjawa

Karimunjawa memang sangat terkenal akan ekosistem bahari yang sangat mempesona. Tidak heran keindahan tersebut menjadi incaran bagi para pengunjung. Salah satu kegiatan andalan di Karimunjawa dalah trip lautnya yaitu snorkeling.

Trip Laut / Hooping Island
  • Memiliki durasi 1 hari mulai dari pagi hingga sore hari.
  • Trip Snorkeling bersama ikan zebra
  • Trip di pulau kosong + BBQ
  • Trip Snorkeling bersama ikan nemo
  • Trip di Penangkaran Hiu Karimunjawa

Trip Snorkeling di Karimunjawa

Para tamu akan mengunjungi beberapa tempat diantaranya adalah spot maer yang terkenal dengan ikan zebra / Abudefduf. Kemudian spot pulau cemara / pantai cemara yang terkenal akan pantai putih dan tempat untuk makan siang. Kemudian spot Nemo yang terkenal akan ikan Nemonya. Yang terakhir adalah Pulau Menjangan yang terkenal akan kolam hiu nya.

Selain snorkeling ada juga beberapa pengunjung yang hobi dengan diving, ada salah satu spot andalan dan menantang adrenalin yaitu spot kapal karam /wreck dive.

Trip Wreck Dive Karimunjawa
Bagi Anda penggemar diving dan mempunyai jiwa avonturir, disarankan untuk mencoba trip karimunjawa yang satu ini. Berbagai ketegangan akan Anda temukan dalam sekejap. Ketika Anda mulai menyelam Anda bahkan akan disambut oleh bangkai kapal yang telah lama karam di bawah permukaan laut. Suasananya terasa sangat sunyi dan misterius, pilar-pilar besi kapal terlihat berkarat seiring berjalannya waktu, lalu banyak juga terumbu karang (soft coral) berwarna-warni yang sangat indah berjuang untuk hidup dan tumbuh terus.

trip diving di karimunjawa

Bangkai kapal ini terlihat terbelah dua, layaknya bangkai kapal dalam film Titanic yang kemegahannya terkenal di seluruh penjuru dunia. Panjang kapal itu hampir menyamai kapal-kapal fery yang ada di Indonesia. Saat melakukan diving dan melihat bangkai kapal di bawah permukaan laut, Anda akan merasa seperti Kate Hudson dan Matthew McConaughey dalam film Fool’s Gold saat mereka mencari harta karun. Wow!

Selain ber-diving ria dan menaklukkan berbagai tantangan, Anda juga bisa mendapatkan pengetahuan sejarah tentang Indonesia. Konon sebuah kapal pengangkut batu bara milik armada Belanda karam di perairan tersebut sekitar 60 tahun silam. Cerita yang beredar menyebutkan kapal tersebut karam karena sang nahkoda menyangka Kepulauan Karimunjawa adalah pesisir pantai Semarang, Jawa Tengah. Dasar pantai-pantai di Karimunjawa yang relatif rendah membuat kapal tersebut kandas dan akhirnya karam. Wreck dive ini terdapat di Pulau Kemojan, salah satu dari 27 pulau yang terdapat di Karimunjawa.

Trip darat di Karimunjawa
Selain kekayaan alam laut di Karimunjawa terdapat juga keistimewaan di area darat. Kalian bisa lakukan trip darat ketika berada disini, beberpa tempat rekomended yang perlu kalian kunjungi ketika berada di pulau Karimunjawa besar adalah

foto bukit love karimunjawa
  • Pantai Bobby
  • Bukit Joko Tuo
  • Bukit Love
  • Pantai Ujung Gelam
  • Pantai Sunset
  • Tracking Mangrove
Cara menuju ke Karimunjawa
Ada beberapa cara untuk melakukan trip ke Karimunjawa, beberapa diantaranya adalah jalan sendiri atau bergabung dengan open trip karimunjawa. Semua pasti ada kelebihan dan kekurangannya tergantung dari kebutuhan tiap masing-masing wisatawan.

Posting Komentar untuk "Trip Karimunjawa"